Kamis, 30 Mei 2013

cara mudah membongkar total notebook acer aspire 4750Z



Cara Mudah Membongkar Total Notebook Acer Aspire 4750Z
Tidak ada yang berbeda dalam membongkar laptop jenis acer ini, kecuali pada bagian keyboard.  membuka dan melepas keyboard pada laptop ini caranya sedikit berbeda dengan laptop acer pada umumnya. Jika pada acer jenis lain, kita bisa melepas keyboard tanpa perlu membuka baut pada body laptop, maka pada jenis ini saya sarankan bro harus hati-hati jangan sampai asal main copot saja hehehe

Dua hari  yang lalu, seseorang mau menitipkan laptop milik kawannya untuk saya periksa, tanpa basa basi langsung bertanya, jika masih bisa diperbaiki kira-kira berapa biayanya..? Jika tidak, maka berapa kira kira nilai lelang untuk laptopnya. Itulah pesan saat saya menanyakan kondisi terakhir laptop. Saya menjanjikan berita yang baik jika benar laptop tersebut di pakai seorang anak cewek (mahasiswi), kedua, penyebab matot adalah  benar faktor listrik dan tentu saja masih besar harapan karena laptop itu baru berumur kurang dari setahun.

Setelah mendengar kabar gembira itu, esoknya ia membawa laptop tersebut, dan seperti pada gambar 1, terlihat jelas jika kondisi fisik luar laptop memang masih baru dan bersih untuk ukuran usia laptop yang belum sampai satu tahun. Tapi setelah dibongkar ternyata isi di dalamnya jauh berbeda dari spesifikasi yang tertera pada box luar. Bukan saja dari segi kapasitas spek  yang berubah, melainkan juga kondisi fisik hardware yang sangat memprihatinkan. Tidak mau penasaran saya menelpon pemilik langsung, dan dia mengatakan bahwa laptop tersebut pernah masuk kesalah satu toko komputer untuk diservis. Ada beberapa hal yang mengganjal pada proses servis laptop tersebut. Pertama laptop tersebut memiliki segel dan tanda ori bahwa barang itu bukan barang gelap, seharusnya pihak toko menggaransi (masa garansi masih berlaku dan segel masih utuh saat msk toko), atau mungkin karena  faktor kerusakan yg dialami laptop tidak termasuk dalam syarat garansi yang ditetapkan.

Kedua, setelah ditolak oleh toko tempat membeli, pemilik menitipkan laptop kepada salah satu toko besar lainnya , besar bukan berarti pelayanannya bagus lho hehehe. Dan dari toko inilah laptop untuk pertama kali dibongkar, pemilik mendapatkan info bahwa kerusakan laptop ada pada procesor. Jadi info tentang keluhan procesor ini yang membuat saya juga buru buru mengatakan bahwa harga jual laptopnya masih tinggi dengan asumsi hardware yang lain masih bagus, walaupun laptop dalam kondisi matot.

Tapi seperti yang saya katakan diatas, ternyata setelah saya periksa kembali , bukan prosesor saja yang saya lihat harus diganti melainkan sebagian besar isi laptop, mulai dari hardisk yg hancur (kotor, jelek dan rusak) dengan kapasitas yg jauh berbeda, Ram yang berbeda kapasitasnya, di tempat lain ada kabel konektor yang tidak bisa saling berkaitan dan yang paling aneh adalah tanda-tanda LCD yang di bongkar. Apa hubungan LCD dengan kerusakan procesor atau Matot..? (Ingat,  Masih lebih bagus kita servis kepada seseorang yang kurang ahli namun tidak merugikan daripada service ke tempat yang ahli tapi  tidak jujur alias merugikan..!)

Buruk sangka saya langsung menyergap, karena sebelumnya saya juga pernah mendengar tentang ketidak becusan (ketidak jujuran teknisi) di toko tersebut. Sebentar kemudian sang pemilik yang buta soal laptop bertanya polos, emang laptop saya di apakan sih..? Saya pun menjawab, bahwa laptopmu di periksa bukan oleh teknisi melainkan seorang MALInG EKEK..!

Oke bro cukup sekian saya menggerutu, (kalo kelamaan  ntar di sangka mengeluh lagi hehehe..) sekarang saya mau menceritakan bagaimana membongkar total laptop acer dengan type aspire  4750Z ini hihihi

http://1.bp.blogspot.com/-5Ic2cMiXMmU/UXa3IUtibdI/AAAAAAAAAWE/WzWptXji1CI/s200/IMG0127A.jpg
gambar 1
Pertama, karena ini adalah membongkar total semua, maka tidak perlu periksa sana periksa sini, langsung saja semua baut yang terlihat menempel di body belakang di angkat semua
http://3.bp.blogspot.com/-3-K2kl99FEY/UXa3EC7O2tI/AAAAAAAAAVw/9qQqMgWlc2U/s200/IMG0124A.jpg
gambar 3

Kedua, angkat penutup baterai dan begitu juga penutup hardisk yang
menjadi satu dengan Ram



http://3.bp.blogspot.com/-rnZI8d-wOVs/UXa3Aur3A6I/AAAAAAAAAVk/TAFUAjbh-iE/s200/IMG0123A.jpg
gambar 2
Ketiga, kembali ke body depan laptop, angkat keyboard dengan mencungkil konektor yang berada pada sisi sisi keyboard. (pastikan baut-baut yang ada body belakang khususnya yg berada pada bagian batere sudah terlepas, sebab baut ini berhubungan dengan keyboard (gambar 2, baut yg berhubungan dg keyboard.


http://2.bp.blogspot.com/-cGuKr3ivW74/UXa2_uv6m7I/AAAAAAAAAVc/Fc6BQyHx0yY/s200/IMG0122A.jpg
gambar4




http://4.bp.blogspot.com/-G8gPmA-kqd8/UXa2-cMAAzI/AAAAAAAAAVM/e8NRqPyh1uA/s200/IMG0120A.jpg
gambar6







 

http://2.bp.blogspot.com/-A3hieOvM1EQ/UXa2-zhgTFI/AAAAAAAAAVU/UMjuPPYAMyQ/s200/IMG0121A.jpg
gambar 5
Keempat, perhatikan alumunium putih penutup mobo (gambar 4 ), lepas semua baut dan angkat penutup tersebut, maka akan tampak seperti pada gambar 5 setelah itu baru lepas DVD dari tempatnya.



http://1.bp.blogspot.com/-VwquDR9fsN8/UXa2x9Xw9bI/AAAAAAAAAUM/EHw5A1wgrto/s200/IMG0111A.jpg
gambar 7 (fan mobo)
Kelima,  tentunya untuk mengangkat mobo, terlebih dahulu kabel kabel yang berhubungan dengan Wifi, VGA, Sound, Power dan sebagainya harus diamankan terlebih dahulu, baru kemudian mother board diangkat.

http://2.bp.blogspot.com/-JVCbqBeNu6w/UXa2xO8lbjI/AAAAAAAAAUE/RcA7I3EIQ0E/s200/IMG0113A.jpg
gambar 8





http://2.bp.blogspot.com/-YBnCIp2cb0g/UXa22rRqu6I/AAAAAAAAAUo/nJb4op_4lHg/s200/IMG0115A.jpg
gambar 9

http://3.bp.blogspot.com/-_OnLe3z__mc/UXa2yi0f8tI/AAAAAAAAAUU/nMwTKIir_Dk/s200/IMG0110A.jpg
gambar 10

Demikian secara umum cara mudah untuk membongkar laptop acer aspire , yang paling saya tekankan sekali lagi adalah untuk memperhatikan letak baut pada body belakang yang berhubungan dg keyboard (gambar 2) agar pekerjaan lebih efisien jika suatu saat hanya ingin membongkar keyboard saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar